Doa Bapa Kami
Matius 6:13.
(Bagian Akhir)
Kelompok Doa dan Diskusi
SPIN Hong Kong, 27 Oktober 2019,
Karena Engkau yang Empunya Kerajaan, dan kuasa dan kemuliaan sampai selama lamanya Amin. Kalimat ini dalam terjemahan bahasa Inggris di tulis dengan menggunakan (…) artinya, ada terjemahan yang berisi kalimat ini ada juga yang tidak. Dalam sejarah gereja, kalimat (13) diterima sebagai bagian dari Doa yang diajarkan oleh Tuhan Yesus.
Bagian akhir dari doa Bapa Kami, atau biasa disebut Doxology, adalah bagian dimana nama Tuhan diagungkan dan dimuliakan. Dalam tradisi gereja kuno, pada bagian ini biasanya disenandungkan atau dengan kata lain dinyanyikan.
Di bagian awal, doa ini dimulai dengan kalimat: Bapa kami yang di Sorga, di kuduskan lah namaMu. Lalu di tutup dengan kalimat Karena Engkaulah yang Empunya, …
Itu artinya semua doa orang percaya harus dalam lingkup:
- Doa orang percaya adalah bagian dari memuji Tuhan.
- Doa orang percaya harus seturut dengan rencana besar Allah, (karena Engkaulah empunya kerajaan)
- Doa orang percaya adalah bagian dari iman dan pengakuannya kepada Tuhan (karena Engkaulah … kuasa)
- Doa orang percaya adalah alat untuk menyatakan kemuliaan Tuhan. (karena Engkaulah empunya … kemuliaan, sampai selama lamanya, Amin).
Yang terkasih didalam Kristus, disini kita boleh diajarkan bahwa Doa lebih luas dan lebih dalam dari sekedar meminta sesuatu kepada Tuhan.
- Diskusi dan praktek
- Diskusikan doa yang sesuai dengan Poin 2, 3, dan 4.
- Gunakan waktu untuk melakukan doa dengan tujuan tersebut.