SALING MENGASIHI

SALING MENGASIHI

SALING MENGASIHI

Khotbah Minggu , 21 November 2021

PF; Pdt. Dr. Selamet Yahya Hakim.

Shallom saudaraku.

Jemaat yang di kasihi Tuhan . ini adalah rangkaian khotbah yang berseri hari ini kita masuk di;

1 yohanes 4; 7-12
“Saudara-saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah; dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah. Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih. Dalam hal inilah kasih Allah dinyatakan di tengah-tengah kita, yaitu bahwa Allah telah mengutus Anak-Nya yang tunggal ke dalam dunia, supaya kita hidup oleh-Nya.
Inilah kasih itu: Bukan kita yang telah mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita dan yang telah mengutus Anak-Nya sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita. Saudara-saudaraku yang kekasih, jikalau Allah sedemikian mengasihi kita, maka haruslah kita juga saling mengasihi. Tidak ada seorang pun yang pernah melihat Allah. Jika kita saling mengasihi, Allah tetap di dalam kita, dan kasih-Nya sempurna di dalam kita”

1. Saudara setelah yohanes menjelaskan tantangan hidup orang percaya, dia kembali mengingatkan tanda yang paling hakiki yang harus dimiliki oleh orang kristen memang di bagian depan, dia berkata tanda orang kristen itu tidak berjalan di dalam kegelapan.

  1.  Kalau dia sudah percaya Yesus, hari minggu dia datang ke gereja selepas dari gereja dia berjalan lagi di dalam kegelapan, yaitu keluar masih minum-minum, main judi, sesama perempuan masih ngamar, atau laki perempuan ngamar, dan sebagainya dan dia katakan anak Tuhan tidak demikian.
  2.  Lawan dari itu adalah dalam pasal 2, anak Tuhan itu selalu mentaati perintah-perintah Nya. Gampang sekali kalian mau tahu saya anak atau bukan, satu sisi tidak melakukan yang tidak baik di sisi lain menjalankan apa yang Tuhan mau,arena itu keseimbangan.
    Anda tidak berzinah belum tentu anda disebuat anak Allah, anda tidak berzinah namun anda juga harus sayang pada pasangan anda, atau anda tidak mencuri tapi anda pelitnya minta ampun, karena lawan tidak mencuri adalah memberi, nah ini yang dimaksud hukum Tuhan selalu berimbang, setelah itu yohanes mengatakan yang lebih penting lagi di ayat ke 7. Setiap orang yang mengasihi;
    1. Lahir dari Allah
    2. Mengenal Allah

Kita tidak bisa berkata kita mengenal Allah kalau kita tidak mengasihi, atau saya tidak bisa mengenal Tuhan kalau tidak mengasihi. Tanda dari mengenal Tuhan itu bukan setiap gelar kita Sth, Mth, Gth tapi mengasihi. Jelas sekali dan itu dikatakan lahir dari Allah yang lahir dari Allah harus memiliki kesamaan sikap dengan Allah dan alkitab berkata Allah adalah kasih dan anak Allah harus saling mengasihi. Kita sering  berkata kan, anak kita mirip dengan bapaknya atau ibunya karena buah apel jatuh tidak jauh dari pohonnya. Maka harusnya anak Tuhan tidak jauh beda dengan Bapanya. Barangkali kita belum terlalu sempurna mengasihi Tuhan tapi setidaknya kita harus menunjukkan kita harus memiliki kasih karena kita lahir dan mengenal Tuhan. Kasih itu juga merupakan respon kita dari kasih Allah.
Saudara boleh tidak mengasihi dengan catatan saudara tidak menerima kasih dari Allah, adakah di antara kita yang tidak menerima kasih Allah? Karena saudara sudah menerima kasih dari Allah maka saudara harus saling mengasihi.

3. Kita harus saling mengasihi karena itu adalah alat bantu untuk menunjukan pada dunia bahwa Allah itu nyata dalam hidup kita maka itu mengasihi hukum nya wajib.


2. Kasih seperti apa yang kita butuhkan dalam kehidupan manusia ada 4 macam kasih;

  1. Kasih pasangan, lawan jenis
    Kemarin saya menyaksikan pernikahan anak rohani kami, saya melihat kasih diantara mereka itu kasih tapi kasih terhadap pasangan kita
    Dan itu tidak boleh di bagi bagi, maka nya saya bilang ada 3 binatang yang paling setia anjing, kucing dan merpati
    Jangan seperti mantan pacar kalian memiliki banyak pasangan dan memakai nama yang berbeda beda di media sosial.
    Kasih ini tidak boleh di bagi bagi maka nya yang sudah memiliki pasangan jangan suka tebar senyum dan pesona kalau ngomong itu seolah olah mata nya ikut bicara seperti menggoda.
  2. Kasih storge yang juga bukan ukuran kasih yang kita jalankan karna kasih ini bersifat menguntungkan
    Kalau menguntungkan saya mengasihi kalau tidak ya tidak mengasihi jadi ujuran nya ya diri kita sendiri, ini tidak boleh karna kita akan bisa mengasihi dengan tulus kalau kita gunakan kasih storge ini
    Kamu baik saya baik kamu tidak baik saya bisa lebih tidak baik
  3. Kasih filia kasih ini pun gak bisa dibagikan karna dia hanya memberikan pada orang orang tetentu yaitu saudara, jadi saya melihat kasih filia ini adalah kasih favorit kita akan mengasihi orang orang yang kita inginkan
    Di gereja anda tidak boleh mengasihi 1, 2 orang karna favorit yang kita inginkan
    Lalu kasih seperti apa yang Tuhan ingin kita lakukan supaya kita bisa berbagi yaitu kasih agape yaitu kasih yang Allah nyatakan kepada kita untuk kita bagikan
    Ketika saya merenung kasih agape seperti apa, ini ayat2 yang Tuhan berikan kepada saya ayat 9…
    Tidak ada definisi tapi ada tindakan karna menurut saya kasih itu bukan definisi saja tapi juga tindakan karena itu gampang bagi kita mengerti kasih dari tindakan dari pada melalui sebuah definisi , action nya
    1. Mengutus, karna kamu tidak bisa bilang mengasihi seseorang tanpa melakukan apapun
    Semalam ada orang tanya saya
    Pastor selamet, dapatkah anda memberitahu saya kalau pria mencintai saya
    Lalu saya jawab jika dia melakukan action pada anda, contoh nya;
  • Jika kamu sangat sibuk, apakah dia mendukung anda dan berkata adakah yang bisa saya bantu
    Dan dia jawab, kadang kadang
  •  Jika kamu saya sibuk, dan dia pergi makan siang lalu membawakan anda makan siang?
    Dia jawab, jarang
  • Jika kamu bekerja lembur, apak dia mau menunggu anda?
  • Saat kamu libur apakah dia bertanya, apa yang kamu lakukan pada hari libur mu? Lalu mengajak mu keluar untuk jalan jalan?
    Dan dia berkata ooo jadi ini lah tanda tanda nya saya mengerti .Dan semua itu actionkan?.

Sama saat saya dulu mendekati istri saya,  saya bawa dia ke dunkin donat. Saya mempersilakan dia duduk dan membawakan donat untuknya dan disitu dia bisa melihat saya memiliki kasih itu. Lalu yang menikah . Kemarin tanya saya dulu. Pastor selamet bagaimana saya tahu jika seorang gadis mencintai saya? Saya katakan sangat mudah, jika kamu berjalan dengannya kamu memegang tangannya jika dia menampik tanganmu jangan lagi menantinya itu bukan cinta, tapi jika dia menerima itu kamu bisa menuju ke tahap berikutnya. Dan saya rasa dia berhasil. Jadi cinta membutuhkan action. Lalu apa action nya Tuhan menyatakan kasihNya, alkitab berkata yaitu Dia telah mengutus AnakNya yang tunggal. AnakNya yang tunggal ini jangan punya fikiran Allah punya istri dan lahir Yesus karena itu bukan ajaran alkitab. AnakNya yang tunggal itu adalah pribadi Allah, Anak yang sifat nya seperti Yesus. Banyak orang mengerti Anak ini seperti anak manusia padahal Anak ini bukan bicara keturunan.  Anak ini bicara sifatnya sifat Ilahi. Sekarang saya tanya,  kalau kalian berbicara dengan teman-teman, kamu anak mana? anak jawa, emang jawa beranak. Atau jangan lupa ya bawa anak kunci, apakah ibunya gembok, tentu tidak. Hanya dengan hipotesa seperti itu mereka berkata orang kristen tidak benar. Orang kristen tidak pernah mengerti bahwa Anak Allah itu adalah anak yang lahir dari Allah nikah dengan gen lain , kalau cerita dongeng mungkin ada.
Misalnya dalam dongeng ular putih dan hijau lalu dia nikah dengan pemuda lalu keluar anak kakinya bentuk ular badannya manusia, anak siluman. Yesus tidak demikian . Yesus itu adalah Allah yang menyatakan diri dalam bentuk anak manusia, itu adalah wujud cinta kasih Allah kepada manusia. Kepada siapa diberikan? Kepada dunia.

Jemaat yang di kasihi Tuhan.  Kalau kita bicara tentang dunia ini, itu kita bicara tentang kita. Kalau punya makanan kita beri kepada orang yang pelit saja kita sayang, apalagi di berikan kepada orang yang tidak kita sukai.  Yang ada juga kemarin yang di indonesia seorang wanita mengirim sate yang di campur sianida ke mantan pacarnya, tapi karena mantan pacarnya tidak merasa memesan, dia tidak mau menerima, akhirnya dibawa pulang oleh tukang gojek nya dan dimakan oleh anak nya lalu anak tukang gojek itu meninggal
Itu membuktikan bahwa, best give never give to bad people itu manusia kan. But God give perfect gift for bad people , Saudara dan saya. Efek dari pemberian itu adalah supaya kita bisa hidup.Ingat pemberian itu tujuan nya supaya kita bisa hidup jadi pemberian nya itu sangat berguna bagi kita. Kalau manusia beri kepada orang itu,  kadang-kadang tidak berguna. Dulu-dulu tu waktu pesta pernikahan orang memberikan setengah lusin gelas, 4 biji piring , lalu sprei, apalagi kita yang di hongkong tempat nya kecil. Ya ampun barang-barang kayak begini tak tunggu siapa yang nikah, di jadikan kado kembali, kita beri dengan tulus tapi tidak berguna. Makanya kalian yang tulus beri saya baju ,kadang-kadang eak berguna karena ukurannya 15 ukuran S, itu namanya ngeledek saya. Masak saya pakai baju kancingnya harus saya beri tali dulu , baru bisa di ikat dan terlihat seperti orang hamil.
Saya baik,  order kaos buat kalian tulis ukurannya, tidak mungkin saya kasih noel ukuran nya Xl. nah dipikir orang itu baju tidur.
Jadi harus berguna. Allah memberikan AnakNya Yesus Kristus adalah berguna untuk kita supaya didalam hidup kita ada damai sejahtera.

3. Bagaimana cara Dia memberikan kepada kita ?

Alkitab menulis 1 kata sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita . Kata pendamaian di alkitab artinya berkorban untuk menutupi kesalahan. yang ditutupi enak, yang menutupi tidak enak.
Contoh;  kamu menjadi saksi temanmu dalam pinjaman bank, lalu temanmu melarikan diri, akhirnya kamu yang membayarnya selama 2thn padahal kalian tidak pakai uang itu. Itulah pengorbanan . Di alkitab kita yang berbuat dosa,  Yesus yang menanggungnya dengan cara memberikan hidup.Nya.

Saudaraku yang di kasihi Tuhan, kalau saya pikirkan kasih Allah seperti ini, saya sungguh-sungguh berkata,  saya tidak pernah menemui kasih yang seperti ini . Hanya di dalam Yesus saya temukan. Itu sebabnya saya mau percaya Yesus karena di dalam Yesus ada kasih seperti ini, yang memberikan damai sejahtera dan keselamatan, saudara dan saya sudah mengalaminya. Sudah menerima Yesus maka wajarlah kalau alkitab berkata kita harus saling mengasihi apalagi dalam komunitas rumah Tuhan seperti ini. Kalau kita tidak saling mengasihi Bapa kita sedih dan dipermalukan. Cobalah kalau kalian lihat 2 anak saya samuel dan kardia berkelahi, terus yang dimarahi bukan mereka berdua tapi kami orangtuanya di katai orang. Karena bapaknya pendeta tapi tidak bisa mendidik anak, anaknya kurang ajar,berkelahi terus dan mendengar hal itu,  hati rasanya sakit sekali. Atau anak Tuhan gerejanya spin gembalanya doctor tapi berkelahi terus. Tuhan di surga, berkata ampun ampun ampun. Terasa kan ?. Kalau anda tidak terasa itu namanya mati rasa. Kita sudah merasakan kasih dari Tuhan kita harus saling mengasihi kalau tidak Tuhan dipermalukan. Orang tidak bisa melihat Tuhan karena alkitab berkata “tidak ada seorang pun yang pernah melihat Allah. Jikalau kita saling mengasihi Allah didalam kita. Tapi kalau kita berkelahi orang tidak bisa lihat Allah.  Jadi Allah yang tidak kelihatan itu diperlihatkan dengan cara saling mengasihi, saling mengasihi itu bukan sekedar seperti teletabis peluk sana sini saling mengasihi itu ;
1. Ada kemampuan untuk memaafkan .Sudahlah kalau orang sudah berbuat salah dengan kita maafkan, memaafkan dan melupakan, bukan katanya memaafkan tapi masih cerita sana sini karena itu berarti belum memaafkan.
2. Kemampuan untuk menutupi sudah tahu dia kurang,  ya jangan di ekspos tapi kita tutupi.
3. Kemampuan untuk menerima,kita tidak ada yang sempurna dihadapan Tuhan. Tapi Tuhan terima kita apa adanya, Tuhan tidak bilang , kamu harus sempurna dulu baru melayani.
Saya tidak bisa lupa bagaimana Bapa disurga dalam cerita anak sulung dan bungsu anak bungsu itu kotor di maafkan di terima dan ditutupi.
Ini tanda kita sebagai orang kristen, saya mau kasih tahu ya , kalau mengasihi cuma beri uang $100 itu gampang, $500 juga gampang tapi coba kalau maafkanlah dia sudah jangan cerita lagi. terimalah dia, tutupilah dia, berat kan?, tapi alkitab bilang kasih itu berasal dari Allah jadi waktu kita mau menjalankan firman ini tidak bisa dengan kekuatan kita sendiri ,kita minta kepada Tuhan “Tuhan saya tidak mampu, tolong mampukan saya ” perlu berjalan dengan Tuhan baru kita mampu mengasihi , tanpa Tuhan kita tidak bisa mengasihi .

Jemaat yang di kasihi Tuhan kita semua punya problem dalam mengasihi tapi hari ini Firman Tuhan berkata kita harus mengasihi. Amin.

Tuhan Yesus memberkati.